Selamat Datang di Website Resmi Desa Klotok Kec. Plumpang Kab. Tuban Bijaklah dalam bermedsos

Artikel

Manfaatkan Lahan Kosong, Perangkat Desa Klotok Panen Labu Sayur

01 Maret 2022 12:06:38  M Hadi Ihsan   552 Kali Dibaca  Berita Desa

Klotok, 1 Maret 2022-

Dalam upaya memanfaatkan lahan kosong di sekitaran Balai Desa Klotok, Kepala Desa dan Perangkat Desa Klotok berupaya memanfaatkan lahan kosong yang tersedia untuk di tanami tanaman sayur dan buah. Sayur yang di tanam antara lain Labu, Bayam, Kangkung dan Lombok, sedangkan untuk buah antara lain Klengkeng, Jeruk, dan Mores.

Saat yang di tunggu untuk panen sayur sudah dapat dinikmati yakni panen labu sayur. "Alhamdulillah buahnya banyak dan dapat dibagi ke teman perangkat untuk di olah menjadi olahan makanan". ungkap Ibu Murtikah di dampingi Bapak Suzaedin ketika memanen labu sayur. 

Suhartoyo selaku Kepala Desa Klotok juga sangat bergembira atas panen ini. " Alhamdulillah untuk selanjutnya di upayakan tanamannya lebih di perbanyak dan jenisnya juga di tambah. agar selain asri dan hijau juga bermanfaat untuk teman perangkat lain." Ungkap Bapak tiga anak ini. Hadi Ihsan

   

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Jadwal Waktu Sholat

Pesona Desa Klotok

Sinergi Program

Website Tuban
Pengaduan Masyarakat
Covid Jatim
Covid Tuban
JDIH Kabupaten Tuban

Agenda

Statistik Penduduk

Peta Desa